Select Language



Followers

IT Programmer. Powered by Blogger.

07 May 2010

Perbedaan Antara Checkbox dan Radio button

"Om Swastiastu"

Hi all, seminggu ini saya sibuk mempersiapkan diri untuk kompetisi futsal, sehingga membuat saya jarang melakukan blogwalking atau posting. Nah, kompetisi baru saja berakhir dan saya menyempatkan diri untuk memposting sati artikel hari ini, walaupun saya dalam kondisi kelelahan. Nah, artikel yang akan saya post hari ini adalah mengenai perbedaan antara checkbox dan radio button. Dalam pemrograman visual basic, tentunya kalian akan menemui hal-hal seperti checkbox dan radio button. Kalian harus mengetahui fungsi dari kedua kontrol tersebut.

Kedua kontrol tersebut banyak digunakan dalam kondisi pemilihan. Misalnya saat kalian melakukan register di suatu form, maka disana akan terdapat radio button untuk memilih gender, atau checkbox untuk memilih hobi misalnya. Tahukah kalian fungsi dari checkbox dan radio button? Checkbox digunakan apabila dalam menu pilihan tersebut, kita boleh memilih lebih dari satu. Misalkan dalam sebuah formulir kalian diharuskan mengisi hobi, maka disana terdapat checkbox karena kita tidak hanya mempunyai satu hobi. Sedangkan radio button digunakan apabila dalam menu yang boleh dipilih hanya satu. Seperti jenis kelamin, kita hanya boleh memilih satu, apakah pria atau wanita. Jadi kita menggunakan radio button.

Jadi sudah jelaslah perbedaan antara kedua fungsi kontrol tersebut. Semoga tutorialnya berguna. Sekian dulu untuk hari ini.

"Om Santhi, Santhi, Santhi, Om"



Comments:

Ada 0 comments pada “Perbedaan Antara Checkbox dan Radio button”

Social Media


Facebook Page

Programming Tutorial


Info


Tips
Downloads
Friends
 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Bali Web Development | Privacy Policy | Rise Up!!