Select Language



Followers

IT Programmer. Powered by Blogger.

09 January 2010

Alexa Rank - My Blog Partner + Tips to Get Permanent Visitors

"Om Swastiastu"

Semakin hari semakin naik alexa rank IT Programmer. Walaupun mulai jarang blogwalking, tapi perjuangan serius yang saya lakukan dalam 3 bulan umur blog ini sangat bermanfaat. Pengunjung blog saya setiap harinya selalu melebihi angka 30 orang (tanpa blogwalking). Ini karena beberapa postingan blog saya ada dalam 10 besar peringkat pencarian Google.

Sekarang alexa blog saya sudah mencapai angka 991,852! Sebelumnya sekitar 1,110,999 (lupa, hehe).


Hebat memang mengingat dalam 5 hari terakhir saya tidak pernah membuka blog, blogwalking ataupun memposting apapun. Berikut adalah sara-saran yang dapat saya berikan agar blog anda mempunyai pengunjung tetap.


  1. Sebelum membuat blog, tentukan terlebih dahulu tema apa yang akan kalian gunakan pada blog. Usahakan tema yang kalian pilih dapat menarik perhatian banyak orang atau tema yang sedang nge-trend. (contoh: bahasa pemrograman, materi kuliah, cerpen, lagu, dll)
  2. Setelah kalian membuat blog, mulailah memposting sesuatu, percantiklah blog Anda karena jika blog Anda tidak terlihat menarik, dapat menyebabkan berkurangnya jumlah pengunjung. Tambahkan gadget yang dirasa perlu (contoh: shoutmix, google pagerank, histats, visitor counter, alexa widget, blog catalog, feedburner, serta beberapa iklan) dan jangan menambahkan gadget yang berlebihan (contoh: kalender & jam). Serta pilih template yang warnanya mencerminkan tema blog Anda.
  3. Daftarkan blog Anda pada search engine semacam google, yahoo, dan search engine lainnya. Untuk apa? Mungkin saja orang-orang sedang mencari informasi yang ada pada blog Anda, dan jika blog Anda masuk dalam 10 besar pencarian google, bukan tidak mungkin pengunjung akan mengunjungi blog kalian setelah ditemukan google dan search engine lainnya.
  4. Rajin-rajinlah blogwalking, siapa tahu pemilik blog lain juga sedang menyukai tema dan postingan blog Anda, dan menjadi pengunjung blog Anda, setidaknya lakukan ini dengan rajin selama 2 bulan pertama usia blog Anda (1 atau 2 jam perhari). Ini dilakukan untuk mendapatkan pengunjung tetap pada akhirnya.
  5. Pastikan postingan blog Anda masuk 10 besar peringkat google. Cek lah seminggu sekali, apakah salah satu postingan blog Anda masuk 10 besar google. Jika kalian mengalami kesulitan untuk masuk masuk 10 besar google, cobalah untuk mencari persaingan yang lebih mudah. Contoh ketika kalian mencari sesuatu di google (misal determinan matriks c++), maka di atas hasil pencarian google terdapat tulisan seperti ini : "urutan 1-10 dari sekitar 5.180 hasil telusur determinan matriks c++". Nah, angka 5.180 menunjukan pasar persaingan. Semakin banyak jumlah tersebut, semakin banyak saingan kalian untuk mendapat 10 besar peringkat google. Jadi cobalah mencari pasar persaingan yang mudah.
  6. Selanjutnya, jika kalian menemukan bahwa blog kalian telah masuk 10 besar google, cobalah untuk tidak melakukan blogwalking selama 1 atau 2 hari. Sebelumnya saya sarankan Anda untuk memasang gadget pemantau pengunjung yaitu histats. Nah melalui gadget ini, setiap malamnya lihat berapa jumlah pengunjung hari ini (ingat, lihat ketika kalian tidak melakukan blogwalking selama 1 atau 2 hari). Nah, jika pengunjung tiap hari lebih dari 30, kalian boleh merasa aman. Tapi jika belum, lakukan step 4 dan perbanyak lagi postingan blog Anda, serta lakukan step 5.
Sekian info dan tips yang dapat saya berikan . Semoga dapat bermanfaat dalam kesuksesan blog Anda. Salam hangat dari IT Programmer. Silahkan komentari postingan ini untuk memberikan kritik atau saran.


"Om Santhi, Santhi, Santhi, Om"



Comments:

Ada 6 comments pada “Alexa Rank - My Blog Partner + Tips to Get Permanent Visitors”
IT Programmer said...
pada hari 

terimakasih sudah mau mengomentari postingan saya ini...
hehehehe...

Claudia said...
pada hari 

Interesant articol!

De ce scade PR3 la PR2 fara modificari majore in blog?

Claudia said...
pada hari 

Interesant articol!

De ce scade PR3 la PR2 fara modificari in blog si cu actualizari regulate?

ilmu-coin said...
pada hari 

thanks sob, postingan terakhir saya "cara meng Uninstall program yang error" sudah masuk peringkat pertama search google,,,
hehe senangnya (maklum blogger pemula),,,,
karang lgi proses buat postingan berikutnya,,,,
makasi banyak sob,,,

Hobi Ringan said...
pada hari 

saran yang bagus... apalagi saya masih baru banget.... masih sepi pengunjung... www.berbekaltalenta.blgospot.com

Id Bloger said...
pada hari 

Seeep kang Infonya ...

Social Media


Facebook Page

Programming Tutorial


Info


Tips
Downloads
Friends
 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Bali Web Development | Privacy Policy | Rise Up!!