Select Language



Followers

IT Programmer. Powered by Blogger.

25 May 2012

Cara Melakukan Koneksi Database pada PHP

"Om Swastiastu"

Karena ada beberapa likers IT Programer yang meminta untuk diberikan tutorial web programming dari dasar, maka kali ini IT Programmer akan membuatkan sebuah artikel dasar mengenai PHP, yaitu cara melakukan koneksi database pada PHP. Salah satu keuntungan dari PHP ini adalah kita bisa melakukan koneksi database untuk memasukkan data dari sisi klien ke dalam sisi server, menampilkan data yang ada ditabase dan mengupdate maupun menghapus data pada database.


Nah, untuk kasus ini kita akan melakukan koneksi database di localhost saja. Kita membutuhkan XAMPP dan untuk SQL GUI saya menggunakan SQLyog. Nah, sebelum kita melakukan koneksi database, kita harus punya database terlebih dahulu. Silahkan buka SQLyog kalian atau apapun SQL GUI milik kalian. Buat sebuah database, untuk SQLyog, caranya adalah dengan menekan menu Database, kemudian pilih Create Database.


Silahkan isi nama database lalu klik tombol create. Selanjutnya, jika sudah membuat database, sekarang kita lakukan koneksi database dengan script PHP. Berikut adalah script PHP untuk koneksi database.



<?php

$koneksi = mysql_connect("localhost", "root", "");
if(!$koneksi){
 die("Tidak bisa konek ke database : " . mysql_error());
}else{
 mysql_select_db("nama_database", $koneksi);
}

?>


Berikut adalah penjelasan kode diatas. Localhost adalah nama host, biasanya akan tetap seperti itu walaupun kita menggunakan web server yang ada di internet. Untuk username, karena disini localhost pada komputer lokal, maka digunakan "root" sebagai username, dan untuk passwordnya kosong karena memang tidak diberikan password.

Script die() digunakan untuk melakukan error handling, menampilkan pesan error yang kemudian dilanjutkan dengan menampilkan pesan error dari fungsi mysql_error(). Jika script diatas terkoneksi kedatabase, maka langkah selanjutnya adalah memilih database. Dengan fungsi mysql_select_db() kita dapat menentukan nama database.

"Om Santhi, Santhi, Santhi, Om"



Social Media


Facebook Page

Programming Tutorial


Info


Tips
Downloads
Friends
 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Bali Web Development | Privacy Policy | Rise Up!!